Apa ujud fisik datacenter itu? Sebuah komputer, diletakkan dalam ruangan ber AC yang dingin, terjaga suplai listrik dan koneksi internet nya dan dijaga oleh tenaga support teknis didalamnya. Tentu ada security nya juga.
Kenapa website bisa lambat? Diantara beberapa penyebab, bisa jadi pemilihan lokasi datacenter yang salah. Di dunia ini ada banyak lokasi-lokasi datacenter website. Semisal di Jakarta ada datacenter milik Telkom, Indosat, dll. Singapore ada datacenter milik Qala, Singtel, dll. Di Amerika, Jerman, Inggris, Belanda, Hongkong dll.
Trus apa perbedaan letak datacenter itu terhadap website kita? Mari kita cari tahu definisinya. Datacenter website bisa juga disebut server hosting. Yang saya kupas disini ada 3 lokasi yaitu di Indonesia, Singapore dan USA.
Datacenter Indonesia artinya komputer web server yang digunakan untuk menyimpan data website/datacenter terletak di Indonesia (Jakarta).
- Cepat diakses oleh pengguna internet di Indonesia karena routing/jarak nya pendek.
- Cocok buat website yang pengunjung utama berasal dari indonesia.
- Tidak terpengaruh oleh kondisi konektivitas jaringan internasional dari ISP Indonesia yang digunakan pelanggan.
- Untuk berkirim e-mail ke arah mail server luar negeri seperti Yahoo!, Hotmail, dan Gmail, lebih lambat datang nya dari hosting server USA karena memiliki bandwith internasional yang lebih kecil.
- Relatif lebih lambat jika diakses dari luar negeri.
- Cepat diakses oleh pengguna internet di Indonesia dan Asia Pasifik karena routing/jarak nya pendek.
- Cocok buat website yang pengunjung utama berasal dari indonesia dan Asia Pasifik.
- Terpengaruh oleh kondisi konektivitas jaringan internasional dari ISP Indonesia yang digunakan pelanggan.
- Untuk berkirim e-mail ke arah mail server luar negeri seperti Yahoo!, Hotmail, dan Gmail, relatif lebih cepat datangnya dari pada server Indonesia.
- Kecepatan akses di Indonesia dan Asia Pasifik relatif cepat namun normal di dunia internasional.
- Cepat diakses dari seluruh dunia karena pusat server internet dunia ada di USA.
- Cocok buat website yang pengunjung utama berasal dari dunia internasional.
- Terpengaruh oleh kondisi konektivitas jaringan internasional dari ISP Indonesia yang digunakan pelanggan.
- Pengiriman dan penerimaan e-mail cepat/real time sebab routing ke mail server relatif lebih pendek, misal ke Yahoo, Hotmail, Gmail, dan pengguna server berbasis di USA lainnya.
- Kecepatan akses di Indonesia lebih lambat.
- Target pengunjung website Anda. Misal jika target utama adalah pengunjung dari Indonesia ya pilihlah server Indonesia.
- Target komunikasi email. Misal jika sering berkomunikasi email dengan orang luar negeri ya pilihlah server USA.
No comments:
Post a Comment