Ketika website menjadi perbincangan masyarakat, apakah kita tahu unsur-unsur yang harus disediakan sehingga menjadi sebuah website?. Sebelum membuat website, sebaiknya tahu kebutuhan pokok/bahan baku yang harus disediakan, yaitu:
1. Nama Domain
Nama domain atau biasa disebut Domain Name atau URL adalah alamat unik di internet yang digunakan untuk identifikasi sebuah website. Dengan kata lain domain name adalah alamat yang digunakan untuk menemukan website pada dunia internet. Contoh www.detik.com
Nama domain diperjualbelikan dengan status sewa tahunan. Nama domain sendiri mempunyai identifikasi ekstensi/akhiran sesuai dengan kepentingan dan lokasi keberadaan website tersebut. Contoh nama domain ekstensi internasional adalah com, net, org, info, biz, name, ws. Contoh nama domain ekstensi lokasi Negara Indonesia adalah : co.id, or.id, sch.id, ac.id, my.id, web.id, mil.id, id.
2. Web Hosting
Web Hosting dapat diartikan sebagai ruangan yang terdapat dalam harddisk tempat menyimpan berbagai data, file-file, gambar, video, data email, statistik, database yang akan ditampilkan di website.
Pengguna akan memperoleh kontrol panel dari perusahaan web hosting yang terproteksi dengan username dan password untuk administrasi websitenya. Besarnya hosting ditentukan ruangan harddisk dengan ukuran MB (Mega Byte) atau GB (Giga Byte). Lokasi peletakan pusat data (datacenter) web hosting bermacam-macam. Ada yang di Jakarta, Singapore, Inggris, Amerika, dll dengan harga sewa bervariasi.
3. Bahasa Program dan Desain
Adalah bahasa yang digunakan untuk menerjemahkan setiap perintah dalam website yang pada saat diakses. Jenis bahasa program sangat menentukan statis atau dinamisnya sebuah website. Semakin banyak ragam bahasa program yang digunakan maka akan terlihat semakin dinamis, dan interaktif serta terlihat bagus.
Jenis bahasa program yang banyak dipakai para desainer website antara lain HTML, ASP, PHP, JSP, Java Scripts, Java applets, XML, Ajax dsb. Bahasa dasar yang dipakai setiap situs adalah HTML sedangkan PHP, ASP, JSP dan lainnya merupakan bahasa pendukung yang bertindak sebagai pengatur dinamis, dan interaktifnya situs. Bahasa program ini biasanya digunakan untuk membangun portal berita, artikel, forum diskusi, buku tamu, dan lain sebagainya yang memerlukan update setiap saat.
Desain website menentukan kualitas dan keindahan sebuah website. Semakin banyak penguasaan tentang beragam program/software pendukung pembuatan situs maka akan dihasilkan situs yang semakin berkualitas, demikian pula sebaliknya. Program-program desain website salah satunya adalah Adobe Macromedia Firework, Adobe Photoshop, Adobe Dreamweaver, Microsoft Frontpage, dll.
Dewasa ini, bahasa program dan desain website sudah banyak yang dijadikan satu menjadi sistem website. Sistem ini siap instal dan digunakan oleh pengguna. Contoh produk sistem website: Wordpress, Joomla, OpenCart, Presta Shop. Sistem website itu open source, bisa didownload dan instal dalam web hosting. Cukup praktis dan mudah bagi pemula. Cara instalasinya pun mudah dicari di toko buku ataupun Googling di internet.
No comments:
Post a Comment